Rumah Sakit Kuda Gaul - Seri 1

Saya bersama istri bergegas menuju sebuah pemutaran kompilasi animasi pendek dari Jepang yang merupakan rangkaian acaranya London International Animation Festival (LIAF) 2012.

Waktu sudah menunjukan jam 17.50 menjelang malam. Pertanda acara segera akan dimulai, membuat kaki ini melangkah cepat menuju Horse Hospital. Salah satu tempat dari 3 lokasi yang disewa LIAF untuk penyelenggaraan festivalnya.

The Horse Hospital? Kalau di translate artinya kan Rumah Sakit Kuda? Apa iya, sang pemilik tempat adalah mantan dokter hewan ? Atau jangan - jangan tempat yang sedang kita tuju adalah rumah sakit kuda beneran.

Akhirnya kami tiba di Russell Square Station, dan sesuai petunjuk Google Map, Horse Hospital tidak jauh dari stasiun tersebut. Suasana sedikit kelam sembari diserang suhu 7 derajat celsius membuat kami buru - buru sambil menggigil ingin segera sampai di tempat tujuan.

Tulisan The Horse Hospital dengan huruf kapital berwarna putih terpampang di tembok batu bata yang lusuh tampak berumur tua. Hmmm kami menjadi ragu, apa benar ada pemutaran film  di sini.

Gedung yang hanya diterangi lampu neon ini terlihat seperti tidak berpenghuni. Seolah mengamini bahwa kami salah alamat. Rasa tidak percaya bahwa ada sebuah festival animasi di tempat tersebut membuat saya dan @helloarie berinisiatif mengintari area tersebut.

Terlihat dari jauh seseorang bule berkelamin jantan keluar melalui satu satunya pintu yang bisa kami lihat. Hmmm apakah itu pintu menuju sebuah acara? Kok tidak ada semacam poster atau grafis menandakan festival animasi? Meragukan.

Perlahan tapi pasti, kamipun mendekat ke pintu tersebut. Lega rasanya, tampak kertas putih A4 tertuliskan nama acara yang sedang kita cari. Hmmm walaupun sebenarnya lebih cocok sebagai petunjuk acara lomba mancing ikan daripada untuk festival animasi kelas internasional.

Terlihat ada beberapa orang sedang menggerombol di lorong kelam berwarna merah. Mirip masuk ke sarang Drakula.
Ada apa gerangan di sana?

Bersambung dulu deh biar penasaran :)

1 comment:

  1. Waw, unpredict sangat ya :). Mas wadit, I am proud of you!

    ReplyDelete